Selamat bergabung dengan Keluarga Besar Civitas Akademika SMKN 2 Yogyakarta. Selamat datang di website SMK N 2 Yogyakarta. Silakan manfaatkan berbagai layanan yang kami sediakan sebaik-baiknya. Terimakasih telah berkunjung.


 
Sebagai Wujud Kepedulian terhadap Sesama, Siwa SMKN 2 Yogyakarta Laksanakan Baling

Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, siswa kelas XII MM 2 SMKN 2 Yogyakarta melaksanakan kegiatan Bakti Lingkungan (Baling), bertempat di Panti Asuhan dan Pondok Pesantren Al-Amin Gedongkuning, Yogyakarta, Sabtu (17/2/2024). Bakti Lingkungan sendiri merupakan bagian dari kegiatan dalam ekstrakurikuler pramuka yang wajib dilaksanakan oleh siswa kelas XII dan XIII.

Kegiatan Bakti Lingkungan dibagi menjadi dua jenis kegiatan, yaitu fisik dan nonfisik. Siswa kelas XII MM 2 mengawali kegiatan ini dengan melalukan kegiatan nonfisik yaitu membagikan alat makan serta pakaian bekas layak pakai kepada warga sekitar yang membutuhkan.

Seusai kegiatan nonfisik, siswa menuju panti asuhan untuk melaksanakan kegiatan utama. Dalam giat ini diawali dengan penyerahan sembako secara simbolik kepada Ahmadi Ibrahim, selaku perwakilan Pimpinan Panti Asuhan dan Pondok Pesantren Al-Amin.

Selesai acara seremonial siswa melaksanakan kegiatan sesi satu yaitu kegiatan fisik berupa kerja bakti sesuai dengan titik lokasi yang telah ditentukan untuk masing-masing Sangga. Sementara kegiatan sesi dua berupa kegiatan nonfisik yaitu sosialisasi dan pelatihan desain grafis bagi anak-anak santri.  Kemudian dilanjutkan kegiatan sesi terakhir yang dilakukan siswa bersama anak-anak panti adalah pembuatan pot menggunakan galon bekas dan penanaman bibit tanaman.

Kak Jumiyati selaku Pembina Pramuka kelas XII MM 2 turut hadir untuk mengarahkan dan mendampingi hingga akhir kegiatan. Ditemui seusai kegiatan sesi dua, Kak Jumiyati berharap kegiatan Bakti Lingkungan ini dapat menjadi kenangan bagi siswa dan kedepannya kebaikan serta manfaat yang didapat diteruskan kepada adik kelas.

“Harapan saya kegiatan ini menjadi kenangan bersama bagi adik-adik XII MM 2, SMKN 2 Yogyakarta setelah melangkah di jalan masing-masing. Kebaikan dan manfaat kegiatan ini dapat diteruskan oleh adik-adik kelas seterusnya dan ditingkatkan kegiatannya,’’ ungkap Kak Jumiyati.

Sementara itu, Dzaki Nuurhaya Sufyan selaku Ketua Panitia Pelaksana mengaku kegiatan Bakti Lingkungan SMKN 2 Yogyakarta ini sangat bermanfaat untuk siswa dan anak panti asuhan. Menurut Dzaki, kegiatan bakti lingkungan SMKN 2 Yogyakarta yang diselenggarakan oleh kelas Multimedia 2 ini sangat menyenangkan.

“Kegiatan Bakti Lingkungan sangat menyenangkan lantaran kami bisa dekat dengan anak Panti Asuhan Al-Amin, peduli terhadap anak panti, berbagi dengan anak panti, dan saya anggap Bakti Lingkungan ini wajib dilaksanakan setiap tahunnya,” tandasnya