Selamat bergabung dengan Keluarga Besar Civitas Akademika SMKN 2 Yogyakarta. Selamat datang di website SMK N 2 Yogyakarta. Silakan manfaatkan berbagai layanan yang kami sediakan sebaik-baiknya. Terimakasih telah berkunjung.


 
Tim Skaduta 49 dari SMKN 2 Yogyakarta raih juara 2 dalam lomba Design Building Competition 2023
Tim Skaduta 49 berhasil meraih juara 2 dalam lomba Design Building Competition 2023, yang diselenggarakan oleh Universitas Gadjah Mada (UGM). Yogyakarta. Anggota tim tersebut merupakan siswa siswi SMKN 2 Yogyakarta, yakni Keenan Alfinian Wasista (XI DPIB 2) dan Vandia Audy Handhindra Puspaningrum Kandias ( XI DPIB 3).
Guru Pembimbing Lomba Hilda Khalista Ramadhani, S.Pd mengemukakan, bahwa lomba yang digelar oleh UGM adalah Innovation and development of eco-friendly micro houses in urban areas, yang terbagi dalam dua tahap. Tahap pertama membuat desain dengan waktu pengerjaan 30 September 2023 – 28 Oktober 2023.
“Pada tahapan ini Tim Skaduta 49, dari hasil seleksi karya berhasil masuk finalis 5 besar dan lanjut tahap berikutnya. Tahap kedua yaitu presentasi, dari hasil presentasi Tim Skaduta 49 alhamdulillah dapat berhasil meraih juara 2,”kata Hilda, dalam keterangan yang dikirim, Senin (27/11/2023).
Sebelumnya, Tim Sangaji 47 juga dari SMKN 2 Yogyakarta berhasil menorehkan prestasi dengan meraih juara 1 dalam Brigde Modeling Competition (BMC) 2023, yang merupakan rangkaian acara Civilweek yang diadakan oleh Himpunan Mahasisa Teknik Sipil UNS.
Tim Sangaji 47 di bawah bimbingan Muhamad Fany Destiyanto,  S.Pd, beranggotakan Aditya Pradita Ramadhani (XIII KGSP), Crisantino Nove (XI DPIB 3) dan Katharina Maria Marchelia (X DPIB 2). “Semoga SMKN 2 Yogyakarta kedepannya bisa lebih banyak lagi meraih prestasi di lomba-lomba yang lain,” tandas Hilda Khalista Ramadhani.